Babinsa Wonomulyo Ajak Warga Nepo Gotong Royong Bersihkan Drainase

    Babinsa Wonomulyo Ajak Warga Nepo Gotong Royong Bersihkan Drainase

    Polewali Mandar – Babinsa Koramil 1402-02/Wonomulyo bersama masyarakat Desa Nepo, Kecamatan Wonomulyo, melaksanakan kerja bakti membersihkan lingkungan dan saluran drainase untuk mencegah terjadinya banjir dan genangan air. Kegiatan gotong royong ini digelar pada Kamis (30/10/2025).

    Danramil 1402-02/Wonomulyo, Kapten Inf Subarkah, mengatakan bahwa saat ini wilayah Polewali Mandar telah memasuki musim penghujan, sehingga kebersihan saluran air menjadi hal yang sangat penting untuk diperhatikan.

    “Kerja bakti ini merupakan langkah antisipatif agar aliran air tetap lancar, sehingga dapat mencegah banjir maupun munculnya penyakit akibat lingkungan yang kotor, ” jelasnya.

    Ia juga menegaskan bahwa kehadiran Babinsa di tengah masyarakat bukan hanya untuk mendampingi kegiatan pertahanan wilayah, tetapi juga dalam upaya membangun kepedulian sosial dan menjaga kebersamaan.

    “Kami ingin terus mendorong semangat gotong royong di masyarakat, karena dengan kebersamaan semua persoalan bisa diatasi lebih mudah, ” tambahnya.

    Warga Desa Nepo menyambut baik kehadiran Babinsa dalam kegiatan sosial ini. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara rutin agar lingkungan tetap bersih dan nyaman bagi seluruh warga. (Zik)

    polman
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    TNI dan Warga Madatte Gotong Royong Bersihkan...

    Artikel Berikutnya

    Dibantu Babinsa, Pekebun di Arra Leppan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pastikan berjalan lancar dan aman, Babinsa Kodim Mamasa Pantau Kegiatan Cetak Sawah
    Wujud Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Babinsa Koramil 1401-03/Sendana Pimpin Gotong Royong Pembangunan Rumah Warga
    Babinsa Hadir di Garda Terdepan Kesehatan Desa, Posyandu Manggis Makmur Jaya Disambut Antusias Warga
    Babinsa Koramil 1402-02/Wonomulyo Perkuat UMKM Lokal Lewat Komsos di Desa Rumpa
    Babinsa Wonomulyo dan Warga Bersihkan Drainase di Desa Lilli

    Ikuti Kami